Simulasi 1 Ujian Nasional Berbasis Komputer TP 2016/2017

Smk Negeri 1 Gunungsitoli,54un Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disebut juga Computer Based Test (CBT) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya. Penyelenggaraan UNBK saat ini menggunakan sistem semi-online yaitu soal dikirim dari server pusat secara online melalui jaringan (sinkronisasi) ke server lokal (sekolah), kemudian ujian siswa dilayani oleh server lokal (sekolah) secara offline. Selanjutnya hasil ujian dikirim kembali dari server lokal (sekolah) ke server pusat secara online (upload).

SMK Negeri 1 Gunungsitoli Pada tahun Ini dipercaya untuk Melaksanakan UNBK 2017, pada tahap Persiapan ini diadakan Simulasi 1 oleh puspendik untuk memantapkan siswa dalam menghadapi UNBK Bulan April yang akan Datang.

Siswa/i SMKN1 yang mengikuti Ujian Simulasi ini Berjumlah 324 orang yang dilayani oleh 3 buah Server dan 1 Server Cadangan serta jumlah Client 108 Buah.

Keseluruhan Siswa/i sangat antusias dalam mengikuti ujian ini, Kita berharap siswa/i kita makin bisa mempersiapkan diri setelah mengikuti simulasi ini.

15271248_10209401373048841_951951398_o

UNBK
UNBK

15292782_10209401373168844_1659498876_o

 

15302379_10209401372608830_471317892_o